Babinsa Koramil 04/LPH Menghadiri Tablik Akbar Pergantian Tahun Baru 1445 Hijriah /1 Muharam di Masjid Al-Fajariah



Pekanbaru- Ameranews.com, Sertu Harianto dan Sertu M lshak Babinsa Koramil 04/LPH jajaran Kodim 0301/PBR  menghadiri undangan kegiatan Tablik Akbar Pergantian tahun baru 1445 Hijriah /1 Muharam di Masjid Al-fajariah  Kel Tanjung Rhu kec Limapuluh Pekanbaru.

Turut hadir dalam kegiatan ini,Ustadz Penceramah Bapak H Muhamad Dahlan M.Pd, Ketua Masjid Al-fajariah bapak Kodiran, Babinsa, Tokoh Agama, Ketua RT/RW dan Masyarakat.

Danramil 04/LPH Kapten Inf Turba Marpaung melalui Sertu M.Ishak  mengatakan, selain menghadiri, kehadiran kita disini juga untuk mengamankan kegiatan Tabligh Akbar 1 Muharram 1445 Hijriyah/1 Muharram di Masjid Al-Fajariah.

“Dalam kegiatan ini, dilaksanakan doa bersama tahlil, tahmid dan pembacaan kidah Nabi Muhammad SAW, serta dilanjutkan ceramah agama oleh Ustadz Muhammad Dahlan M.Pd ,” kata Sertu M.Ishak.

“Kegiatan ini, dilaksanakan sebagai wujud syukur atas rahmat dan karunia yang telah Allah SWT berikan kepada kita,” pungkasnya.(Red)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak