Menghadiri Acara Pembukaan Musabaqah Tilawatil Qur'an,Babinsa Sampaikan Pesan Ini


Pekanbaru-Ameranews.com, Pelda Iskandar Babinsa Kelurahan Kampung Bandar  Koramil 03/Snpl, Kodim 0301/Pbr menghadiri undangan acara Pembukaan Musabaqah Tilawatil Qur'an ( MTQ ) Tingkat Kelurahan di Masjid Mukarramah jalan Riau Rt 01 Rw 05 kelurahan Kampung Bandar Kecamatan Senapelan Kota Pekanbaru,Kamis (25/01/24).

Kegiatan juga turut dihadiri oleh Camat Senapelan Bpk Wira Setiadi, Wadanden kes Rumkit Mayor Ckm Surasa, Bhabinkamtibmas Aiptu Fitrus, Lurah Bpk Novri Anugrah Putra, Lurah Sekecamatan Senapelan, Ketua LPM Bpk Sayuti, Ketua Panitia MTQ Bpk Febri, Ketua RT/RW Sekelurahan Kampung Bandar, Perkumpulan Ibu Ibu BKMT Kampung Bandar, Para Dewan Juri serta para peseta MTQ anak anak dan Remaja sebanyak 53 orang.

Babinsa Pelda Iskandar dalam kesempatan tersebut mengajak para peserta dan Jamaah serta warga yang hadir untuk bersama-sama meningkatkan Iman dan ketaqwaan agar MTQ ini bisa dijadikan pedoman sebagai insan yang beriman.

“Saya juga mengajak dan mengimbau kepada unsur pemerintahan Kelurahan agar MTQ ini bisa dijadikan sebagai momentum yang harus dijaga untuk terus dilaksanakan dan ditingkatkan,” ujarnya.

“Melalui MTQ ini, anak-anak kita yang punya bakat dan prestasi di bidang membaca ayat suci Alquran bisa tersalurkan,” imbuhnya

"Babinsa juga berharap kedepan anak-anak peserta MTQ tersebut bisa mengangkat nama baik keluarganya dan juga nama baik kelurahan dan juga nama baik Kota Pekanbaru.terangnya.(Red)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak