Nuansa Hijau Warnai Rumah di TMMD ke 120


Pekanbaru-Ameranews.com,Serda Delfian Koramil 05/Sail Kodim 0301/Pekanbaru yang tergabung dalam Satgas  TMMD Ke 120 dengan banyak sasaran di Kelurahan Meranti Pandak Kecamatan Rumbai Kota Pekanbaru Kamis(23/05/24).

Salah satu sasaran yang dikerjakan oleh Serda Delfian dan Satgas lainnya adalah melaksanakan pengecatan rumah warga yang telah memudar warna cat rumahnya.

"Hari ini kita melaksanakan pengecatan rumah warga yang sudah pudar warnanya sehingga diharapkan dengan selesainya nanti akan mempercantik tampilan rumah warga itu sendiri" Ucap Serda Delfian.

Pantauan awak media dilapangan anggota Satgas TMMD melaksanakan pengecatan dengan nuansa warna Hijau ciri khas TNI AD,salah seorang Satgas mengatakan nuansa Hijau ini diharapkan dapat menjadi kenang kenangan bahwa daerah ini pernah menjadi sasaran TMMD dan dapat menumbuhkan kecintaan rakyat pada TNI AD.(05) 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak