Beri Asupan Gizi, Satgas TMMD Kembali Beri Penyuluhan Stunting di Wilayah Meranti Pandak


Pekanbaru-Ameranews.com, Satgas TMMD ke -120 Kodim 0301/Pekanbaru berikan bantuan asupan gizi bagi anak stunting yang ke-4,bertempat di Posyandu Merangkai Bunga Setaman, Kelurahan Meranti Pandak Kecamatan Rumbai Kota Pekanbaru. Minggu, 26 Mei 2024.

Dansatgas TMMD ke 120 Kodim 0301/Pekanbaru Kolonel Inf Sri Marantika Beruh, SSos, MIPol, melalui Dan SSK TMMD Letda Arh Sumaryono mengatakan, Satgas TMMD hari ini memberikan bantuan asupan gizi kepada anak stunting yang ke-4, adapun yang berikan berupa susu SGM 1 kotak, telur satu papan, Biskuat Roma 1 bungkus, kacang hijau 1 kg dan Vitamin.

Ia menambahkan, untuk mencegah stunting harus dilakukan dengan pendekatan secara menyeluruh dan pemberian pengetahuan tentang gizi kepada para orang tua.

"Jadi para orang tua perlu memahami mulai dari apa saja yang boleh dimakan oleh bayi dan pengetahuan tentang pentingnya ASI eksklusif," katanya.

Selain itu mengajak kepada masyarakat yang hadir dalam sosialisasi itu agar paham dan mengerti akan masalah gizi, sehingga anak-anak mereka nanti akan tumbuh dengan sehat.

"Mari mulai dari sekarang kita bersama-sama memperhatikan gizi anak agar nantinya mereka tumbuh dan dewasa dengan sehat," ujarnya.(*) 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak